Implementasi Pengajian Islam Dalam Meningkatkan Kesadaran Ibadah Di Kalangan Masyarakat Seroja
Keywords:
Pengajian Islam, Kesadaran Ibadah, Masyarakat, Lingkungan VI Seroja, pendidikan agama.Abstract
Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat. bertujuan untuk menganalisis implementasi pengajian Islam dalam meningkatkan kesadaran ibadah di kalangan masyarakat Lingkungan VI Seroja. Kegiatan pengajian ini diadakan secara rutin dengan materi yang mencakup aqidah, fiqh, serta kajian tajwid dan tahsin Al-Qur'an. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil Mahasiswa KKN mandiri menunjukkan bahwa pengajian Islam secara signifikan berdampak pada peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya ibadah, terutama shalat dan membaca Al-Qur'an. Selain itu, terdapat perubahan perilaku dalam kehidupan sehari-hari, seperti peningkatan partisipasi dalam kegiatan keagamaan dan peningkatan pemahaman terhadap ajaran Islam. Faktor-faktor pendukung keberhasilan pengajian ini meliputi dukungan tokoh masyarakat, metode penyampaian materi yang interaktif, serta adanya kelompok diskusi yang memperkuat implementasi materi. Kendala yang dihadapi termasuk keterbatasan waktu dan variasi pemahaman peserta. Dengan demikian, pengajian Islam terbukti efektif dalam meningkatkan kesadaran ibadah, meskipun diperlukan upaya berkelanjutan untuk mempertahankan dan mengembangkan program tersebut.