Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Return Saham pada Perusahaan LQ45 di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2022

Authors

  • Candra Irawan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mahaputra Riau

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh arus kas, laba akuntansi, dan profitabilitas terhadap return saham pada perusahaan LQ45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2018-2022. Dengan menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan yang dianalisis melalui regresi linier berganda, penelitian ini menemukan bahwa arus kas, laba akuntansi, dan profitabilitas secara individual tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham, sebagaimana ditunjukkan oleh nilai t hitung yang lebih kecil dari t tabel dan nilai signifikansi yang lebih besar dari 0,05. Secara simultan, ketiga variabel independen ini juga tidak menunjukkan pengaruh signifikan terhadap return saham, ditunjukkan oleh nilai f hitung yang lebih kecil dari f tabel. Temuan ini mengindikasikan bahwa faktor-faktor internal perusahaan seperti arus kas, laba akuntansi, dan profitabilitas mungkin bukan merupakan indikator utama dalam memprediksi return saham pada perusahaan LQ45 selama periode yang diteliti.

Downloads

Published

2024-08-01