Analisis Semiotika Roland Barthes pada Film 'The Menu'
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis makna semiotik dalam film The Menu (2022) dengan menggunakan pendekatan semiotika Roland Barthes. Film ini menjadi objek kajian yang menarik karena memadukan elemen thriller, komedi, serta kritik sosial melalui penggunaan simbol dan tanda yang kompleks. Penelitian ini berfokus pada tiga tingkat pemaknaan Barthes: denotasi, konotasi, dan mitos, yang diterapkan untuk mengungkap pesan tersembunyi dalam film. Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna denotatif dalam film ini mengacu pada narasi literal tentang pengalaman kuliner yang berubah menjadi berbahaya. Sedangkan makna konotatif mencerminkan kritik terhadap elitisme kuliner dan perbedaan kelas sosial. Pada tingkat mitos, film ini menyampaikan kritik ideologis terhadap dominasi dan kontrol melalui konsumsi. Temuan penelitian ini memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang bagaimana film dapat berfungsi sebagai media untuk menyampaikan pesan sosial dan budaya melalui simbol-simbol yang ada.